Manajemen Keuangan Pada Usaha Mikro, Kecil Dan Menengah (UMKM): Studi Pada UMKM Perikanan Di Kecamatan XIII Koto Kampar

Penulis

  • Ismon Zakya HS Badan Penelitian dan Pengembangan Provinsi Riau
  • Arbaini Badan Penelitian dan Pengembangan Provinsi Riau
  • Heryudarini Harahap Badan Penelitian dan Pengembangan Provinsi Riau
  • Herwanto Badan Penelitian dan Pengembangan Provinsi Riau

Kata Kunci:

UMKM, rasio lancar, rasio cepat, solvabilitas

Abstrak

Manajemen keuangan adalah suatu kegiatan perencanaan, penganggaran, pemeriksaan, pengelolaan, pengendalian, pencarian dan penyimpanan dana yang dimiliki oleh organisasi atau perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari kondisi pengelolaan keuangan UMKM perikanan dan bagaimana dukungan pemerintah terhadap UMKM perikanan di Kecamatan XIII Koto Kampar. Lokasi penelitian ini adalah di Kecamatan XIII Koto Kampar. Subjek penelitian sebanyak 30 orang pelaku usaha perikanan. Metode penelitian adalah cross-sectional. Analisis data adalah deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan rasio lancar 18 (60%) pelaku usaha diatas 2,68, 12 (40%) pelaku usaha tidak mempunyai hutang dalam menjalankan usahanya artinya juga mempunyai rasio lancar diatas 150%. Diperoleh 17 (57%) pelaku usaha yang memiliki rasio cepat 5 sampai 30 yaitu diatas nilai ideal 1,5. Terdapat satu pelaku usaha yang rasio cepat adalah 1 yang berarti tidak likuid. Rasio solvabilitas (rasio utang) adalah 0,01 sampai 0,11. Ditemukan 12 (40%) pelaku usaha mendapat dukungan dari pemerintah berupa bangunan, meja olahan ikan dan fasilitas lain yang berada di sentra perikanan, dan bantuan pelatihan manajemen pembukuan usaha.

Referensi

DAFTAR PUSTAKA

Ariawati, Siti. 2005. Analisis Faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat Underpricing pada Penawaran Saham Perdana (IPO) (Studi Pada Perusahaan Go Public di Bursa Efek Jakarta Tahun 1999-2003). Tesis, Universitas Dopenegoro.

Bambang Riyanto. 2008. Dasar-dasar Pembelajaran Perusahaan Edisi 4. Yogyakarta: BFPE.

Goerge R Terry. 1994. Principles Of Management. 8 th Edition with Stepen G. Franlikn.

Horne, Van dan Wachowicz. JR. 2012. “Prinsip-prinsip Manajemen Keuangan”. Jakarta. Salemba Empat.

Sekaran. (2013). Research Method of Business (2nd ed.). New York: Willey & Sons Inc.

Husnan S, Pudjiastuti E. 2004. Dasar-dasar Manajemen Keuangan. Edisi IV, UPP AMP YKPN, Yogyakarta.

Suryana. 2011. Kewirausahaan Pedoman Praktis. Kiat dan Proses Menuju Sukses. Jakarta, Salemba Empat.

Arief S. 2009. Manajemen Keuangan untuk Praktisi Keuangan. Jakarta. Grasindo.

Undang-Undang RI no 20 tahun 2008 tentang Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah, BAB 1, Pasal 1

Unduhan

Diterbitkan

01-12-2017

Terbitan

Bagian

Artikel